Peran bahasa Inggris sebagai bahasa komunikasi resmi global sudah tidak perlu diragukan lagi. Pemahaman dan kemampuan berbahasa Inggris sangat diperlukan di berbagai bidang. Bahasa Inggris untuk kebutuhan khusus ini dikenal sebagai ESP (English for Specific Purposes). Untuk lebih memahami tentang kebutuhan bahasa Inggris di berbagai bidang, maka program studi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Unpak bekerjasama dengan RELO (Regional English Language Office) menghadirkan seorang pakar ESP, Dr. Charles Hall dari University of Memphis, USA untuk memberikan workshop dengan tema "English for Specific Purposes in STEM field".
Workshop ini adalah sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat, dalam hal ini masyarakat akademis yaitu para dosen bahasa Inggris di Sekolah Tinggi, Akademi, dan Universitas swasta yang ada di kota Bogor. Oleh karenanya workshop ini bebas biaya dan peserta yang diundang akan mendapatkan sertifikat keikutsertaan.
Pelaksanaan Acara
• Senin, 24 Februari 2014
• Pukul, 09.00 s/d 12.00
• Bertempat di Aula Rektorat
Charles Hall, Ph.D., dr.h.c., is associate professor of applied linguistics at the University of Memphis and former chair of International TESOL ESP Interest Session. He has led training workshops sponsored by various organizations, such as the U.S. Department os State and the United Nations, in over 30 countries in Asia, Europe, Africa, North and South America. He us author or co-author of several texts, such as American Legal English (University of Michigan Press). He has been awarded two senior Fulbrights for the Czech Republic, where he has also directed a TEFL training course each summer at the University of West Bohemia since 1990.